
Yonsei University atau Universitas Yonsei adalah salah satu universitas ternama yang ada di Korea Selatan. Universitas ini masuk ke dalam anggota “SKY”. SKY merupakan sebutan untuk tiga universitas paling bergengsi di Korea Selatan.
Yonsei University berlokasi di Yonsei-ro, Seodaemun-gu, Seoul, Korea Selatan. Yonsei University mempunyai 3 kampus untuk menunjang kegiatan belajar para mahasiswanya. Tiga kampus tersebut yakni Sincho (kampus utama), Songdo Campus (kampus untuk mahasiswa internasional), dan Wonju Campus.
Cek: Rekomendasi Tempat Belajar Bahasa Korea
Universitas ini mempunya konsep ‘Smart Campus’ yang bertujuan untuk memberi pengalaman baru terhadap para siswa melalui konten-konten baru yang unik dan lewat kecanggihan teknologi. Konsep ‘Smart Campus’ mengusung tema “Open Campus Experience” (OCX) yang memungkinkan pihak kampus memberi segala informasi penting pada siswa dengan bantuan teknologi.
Belajar Bahasa Korea Online dengan Yonsei UniversityJurusan di Yonsei University
- College of Liberal Arts
- College of Bussiness and Economic
- College of Sciences
- Professional Graduate School
- Special Graduate School
Untuk Non-degree program tersedia pilihan Yonsei International Summer School, Winter Abroad at Yonsei, Korean Language Institute, Sangnam Institute of Management, dan Office of International Affairs.
BACA JUGA : BEASISWA KULIAH DI KOREA SELATAN
Peringkat Yonsei University di Dunia
Yonsei University mendapat peringkat 112 universitas terbaik di dunia jika dilihat dalam peringkat QS World University dan peringkat 251-300 versi universitas terbaik THE. Masuk dalam peringkat 300 besar, membuat kualitas pendidikan di Yonsei University bersaing dengan universitas-universitas di dunia. Pihak universitas juga tidak berhenti untuk terus memperbaiki kualitas yang ada demi para siswa agar menjadi generasi yang sukses.
Alumni Ternama Yonsei University
Universitas ini telah banyak menghasilkan alumni ternama baik du dunia hiburan, pendidikan, olahraga, dan lain-lain. Orang ternama di Korea Selatan yang merupakan lulusan dari universitas ini diantaranya Park Jin Young (pendiri JYP entertainment), Han Seung Soo (mantan perdana menteri Korea), Ryu So Yeon (atlet golf), dan lain-lain.
Silahkan hubungi kantor cabang terdekat jika Anda ingin mendaftar di Yonsei University dengan lebih cepat dan mudah. Kami akan membantu Anda mendaftar sampai menjadi siswa di kampus ini. Bisa juga hanya dengan mengisi form di bawah ini, nanti konsultan kami akan menghubungi Anda lebih lanjut.